Sabtu, 03 Maret 2012

I wanna make them proud of my self

ini entri tentang kegalauan saya.
aku sekarang kelas XI.
habis ini kelas XII, terus UNAS, terus LULUS (amin), terus kuliah (amin).
sejak kelas XI, planningku adalah nentuin jurusan mana yang mau tak tuju.
sayangnya, sudah lebih dari 6 bulan dikelas XI, i havent found one T.T

"Ridho Allah ada pada ridho orang tua"-Al-Hadist

sebenernya, i had found one : ikatan dinas statistika. ini bermula teman ayahku yang menawarkan beasiswa. aku langsung tertarik, karena memang dari kecil minatku di matematika. tapi, ibu tidak begitu suka T.T

dari kecil, aku memang merasa menjadi turunan ayah. sifatku, fisikku, kelakuanku, lebih condong mirip ayah. dulu ayah lulusan dari statistika. bukan karena aku ingin meniru ayah, tapi aku memang minat disitu.

ibu bilang, aku lebih baik masuk jurusan yang bisa mandiri, dan dia menyebutkan jurusan jurusannya yang memang beliau tempuh : FK, FKH, FKG, Farmasi. ibuku dari dulu memang berharap ada yang meneruskan perjuangannya sebagai seorang dokter.

lama berfikir, aku memutuskan untuk mengambil jalan tengah. ayah lebih tau aku minat di matematika. sedang ibu seakan menyarankan dengan sedikit memaksa untuk di kedokteran. akhirnya aku memutuskan untuk di jurusan kesehatan masyarakat. disitu ada bau-bau biologi tapi tak lepas dari hitung hitungan matematika. itu analisaku tentang kesehatan masyarakat sebatas yang aku tau.

tapi, lagi lagi ibu bilang, FK, FKH, FKG, dan farmasi. T.T

lantas, aku mikir, bukankah tiap jurusan itu punya manfaat sendiri-sendiri. buat apa juga aku masuk jurusan yang aku tidak begitu minat dan malah nantinya aku setengah-setengah menjalaninya.

awal-awal dulu, aku memutuskan untuk menunjukkan pada ibu bahwa aku benar benar minat dengan matematika. setiap ulangan, dan nilai sempurna aku dapat, aku pamer sama semua anggota keluargaku dan ibu tak pernah menggubrisnya. menjawab "alhamdulillah" pun tidak. aku tak tahu ibu memang tak mendengar seruanku atau hanya pura-pura tak mendengar. entahlah T.T

bingung mau masuk jurusan mana nanti T.T aku mau bikin ibu bangga, tapi dengan caraku sendiri bukan dengan cara menuruti semua kemauannya padahal aku tak sepenuh hati melakukannya. :')

Tidak ada komentar:

Posting Komentar